ARCOM NEWS, JAMBI — PERDOM 101 kembali menggelar Turnamen Catur Se-Kota Jambi untuk ketiga kalinya di Markas PERDOM 101, Simpang Tiga Perumnas Handil Jaya, Kota Jambi, Sabtu (13/12/2025).
Turnamen ini diikuti oleh 60 peserta dari berbagai wilayah di Kota Jambi, yang terdiri dari pemain berpengalaman hingga pemain pemula. Ajang tersebut mempertandingkan kategori perorangan non-master dengan biaya pendaftaran sebesar Rp30.000 per peserta.
Ketua Panitia Turnamen, Sudarno, mengatakan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan sebagai bentuk kecintaan terhadap olahraga catur sekaligus upaya menjaring bibit-bibit baru, khususnya dari kalangan junior.
“Turnamen ini sudah yang ketiga kalinya kami selenggarakan di Mabes PERDOM 101. Alhamdulillah, antusias peserta sangat tinggi, terutama dari kalangan junior. Karena itu, kami fokus pada kategori non-master untuk mencari potensi atlet baru,” ujar Sudarno.
Ia menambahkan, seluruh fasilitas pertandingan, termasuk meja catur berbahan kaca dengan rangka besi, disiapkan secara mandiri dengan biaya pribadi.
“Prinsip saya hanya satu, turnamen harus sukses. Walaupun dalam setiap kegiatan saya harus menambah biaya sendiri, itu tidak menjadi persoalan. Kepuasan saya adalah melihat turnamen berjalan lancar,” jelasnya.
Turnamen secara resmi dibuka oleh Lurah Handil Jaya, M. Miftah, yang menyampaikan apresiasi serta dukungan penuh terhadap pelaksanaan kegiatan tersebut.
“Kami sangat mendukung kegiatan positif seperti ini yang telah berjalan untuk ketiga kalinya di Kelurahan Handil Jaya. Terima kasih kepada Pak Sudarno selaku Ketua Panitia atas dedikasi dan konsistensinya,” ujar M. Miftah.
Ia berharap kegiatan ini mampu melahirkan atlet-atlet catur muda berprestasi yang dapat mewakili Provinsi Jambi di tingkat provinsi, nasional, hingga internasional. Ia juga mengingatkan para peserta agar selalu menjunjung tinggi sportivitas dan menjaga suasana kekeluargaan selama pertandingan berlangsung.
Daftar Pemenang Turnamen Catur PERDOM 101 Se-Kota Jambi:
Apriyan Hidayat (6,5 poin)
Ramses Hasibuan (6 poin)
Zuhdy Salis (5,5 poin)
Andi Basok (5,5 poin)
Dedi Iskandar (5 poin)
Banero Pion Taba (5 poin)
Rudiyanto (5 poin)
Ahmad Subahn (5 poin)
Zainal (5 poin)
Agus (5 poin).
.png)

Komentar0